Peringati HUT ke-74 TNI AL, Lanal Tegal Ajak Unsur Maritim dan Masyarakat Bersih-bersih Pantai

0

LINTASMATRA.COM – TEGAL Pada peringatan HUT ke-74 TNI AL ini, Pangkalan TNI AL (Lanal) Tegal, Lantamal V, Koarmada ll mengajka unsur maritim dan elemen masyarakat Kita Tegal  untuk  melaksanakan bersih-bersih pantai di Pelabuhan Kelas IV Tegal, Kamis (12/9). Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Tegal,  Letkol Laut (P) Agus Haryanto,SE.,MTr Hanla.,MM. memimpin jalannya kegiatan bersih bersih pantai bersama unsur Maritim dan Masyarakat itu. Kegiatan yang diawali dengan apel bersama dalam rangka rangkaian memperingati Hari Jadi TNI Angkatan Laut ke 74 itu diikuti oleh 200 orang. Bersih bersih pantai ini dilakukan dengan memungut sampah sampah yang ada pinggir laut dan dermaga, kemudian dikumpulkan dan diangkut untuk dibuang ketempat pembuangan sampah. Menurut Agus -sapaan akarab Danlanal Tegal ini- mengatakan bahwa  Gerak Bersih Laut dan Pantai dilatarbelakangi oleh adanya fakta bahwa Indonesia merupakan negara penyumbang sampah plastik kelautan terbesar kedua di dunia.

Hal ini berdasarkan data yang direlease Asosiasi Industri Plastik Indonesia ( INAPLAS ) dan Badan Pusat Statistik ( BPS ), dimana sampah plastik Indonesia mencapai 64 juta ton per tahun. Dari jumlah terssbut,  sebanyak 3,2 juta ton merupakan plastik yang dibuang ke laut. Padahal labjutnta, kita tahu sampah plastik begitu berbahaya bagi keberlangsungan ekosistem laut untuk itu melalui gerakan ini Lanal mendorong dan mempelopori kebersihan Laut dan Pantai. “Mari kita jaga halaman kita supaya bisa menghirup udara segar, jangan sampai halaman kita sendiri dikotori oleh kita sendiri,” pungkasnya. Tampak hadir dalam kegiatan bersih pantai ini dinataranya Palaksa dan seluruh  Perwira Lanal Tegal beserta Anggota dan PNS Lanal Tegal, Unsur Maritim dan Pelajar serta Masyarakat sekitar Pelabuhan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.