Satu Tewas dan Enam Luka Berat Akibat Tertabrak Kereta Api Penataran Jurusan Blitar

LINTASMATRA.COM – MALANG.

Lagi-lagi, akibat kurang berhati-hati di perlintasan kereta api yang tanpa palang pintu, 1 mobil minibus jenis Xenia warna Hitam dengan No Pol N-1784-EU yang di tumpangi oleh 7 orang mengalami musibah akibat tertabrak Kereta Api Penataran dari arah Kepanjen menuju Blitar. Kamis (10/9/20).

Dari informasi yang dihimpun oleh media lintasmatra.com, kecelakaan yang terjadi di jalan perlintasan kereta api Dusun Kebonsari, Desa Ngebruk, Kec. Sumberpucung, Kab. Malang tersebut terjadi sekitar pukul 11.49 WIB.

Menurut keterangan saksi, kejadian laka kereta api antara kereta api Penataran no Loko : CC2017712 yang diketahui masinisnya berinisial L, sedangkan untuk asisten masinis A P, Kereta Api dari arah Kepanjen menuju Blitar telah tertemper mobil xenia warna hitam dengan nopol N 1784 EU yang melintas dari arah Dusun Kebonsari menuju Desa Ngebruk, Kec. Sumberpucung, Kab. Malang.

Pada saat melintas di perlintasan kereta api tanpa palang pintu bersamaan kereta api Penataran melintas dari arah timur kebarat sehingga tabarakan antara mobil xenia warna hitam nopol N 1784 EU dengan kereta api Penataran tidak terhindarkan sehingga mobil xenia warna hitam nopol N 1784 EU terseret ± 200m dan mengakibatkan 1 orang meninggal Dunia di TKP dan 6 Luka Berat.

Sedangkan untuk identitas korban diketahui : S U, perempuan, malang, 27 04 1980, alamat kec. Kepanjeng Kab. Malang. (Luka Berat), S R, perempuan, malang 01 01 1981,kec. Kepanjen Kab. Malang. (Meninggal Dunia), D (Luka Berat) dan 3 (tiga) anak-anak. (Luka Berat)

Selanjutnya para korban dievakuasi dan dibawa ke RSUD Kanjuruhan. Catatan sementara diduga Mobil xenia warna hitam nopol N 1784 EU saat melintas diperlintasan kereta api tanpa palang pintu tidak menyadari bersamaan kereta Api Penataran melintas dari arah kepanjen menunu blitar sehingga tabrakan tidak terhindarkan.

Pewarta : Jarwo LM.

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.