Melalui Komsos Komunikasi Dua Arah Babinsa dan Bhabinkamtibmas di Kecamatan Pangaribuan Terjalin Dengan Baik

LINTASMATRA.COM – TAPANULI UTARA. Kekompakan dan sinergitas terus di galakkan oleh kedua Intansi Koramil 20 dan Polsek Pangaribuan. Baik Polri dan TNI terlihat kompak dalam setiap kegiatan.
Hal ini terlihat dari kegiatan yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Pangaribuan dan Babinsa 20/Pangaribuan saat menggelar Coffe morning bersama di warkop milik bpk S. Pakpahan, di desa Pakpahan Kecamatan Pangaribuan kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara, Selasa (26/11/2019).
Selain coffe morning, bhabinkantibmas dan babinsa membahas situasi kamtibmas wilayah hukum kec Pangaribuan. terkhusus masalah berita hoax.
Kapolsek Pangaribuan AKP Syamsul Bahrudin SH saat dikonfirmasi membenarkan kegiatan tersebut dan menuturkan bahwa kegiatan ini diisi dengan momen saling bertukar informasi seputar kamtibmas dan merupakan bagian dari keakraban yang selama ini sudah berjalan dengan baik.
“Mengingat ini tugas dan tanggung jawab bersama, kita koordinasi untuk membahas seputaran kamtibmas dan upaya dalam menjaga harkamtibmas agar tetap aman dan kondusif,” kata AKP Syamsul Bahrudin SH.
Ditempat terpisah Danramil 20/Pangaribuan, kapten Arm Paian Silalahi mengatakan copy morning antara Babinsa dan bhabinkamtibmas sudah sering dilakukan.
Ya ini menjadi ajang silaturahmi untuk menjalin keakraban antara Koramil 20 dengan Polsek Pangaribuan.
Lanjut Danramil terkadang kami selesai melaksanakan apel pagi mendatangi Polsek Pangaribuan untuk sekedar berbincang sedikit bertukar informasi dan melanjutkan kegiatan masih-masing.
Intinya jika aparat kepolisian dan TNI yang ada di kecamatan Pangaribuan kompak dan bersinergi maka ini akan menjadi pendukung dalam meningkatkan keamanan dan kerjasama di kecamatan/desa ini. tutup Kapten Arm Paian Silalahi. (Ben)