Pemdes Jeruk Gelar Pelatihan Penanggulangan Bahaya Narkoba
PASURUAN – LM. COM. Bertempat di Balai Desa, Pemerintah Desa (Pemdes) Jeruk, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan cegah generasi muda dan masyarakat di wilayahnya terjerumus dengan masalah narkoba. Salah satu upaya yang dilakukan dengan melaksanakan “Pelatihan Menanggulangi Bahaya Narkoba”, Jumat (18/1/2019).
Kepala Desa (Kades) Jeruk Fuad, menyebutkan kegiatan pelatihan ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman kepada generasi muda di Desa Jeruk tentang bahaya kosumsi narkoba. ” Generasi muda khususnya dan masyarakat Desa Jeruk tahu dampak negatif dari narkotika dan obat berbahaya tersebut, ” katanya.
Dalam pelatihan dihadirkan narasumber dari pihak Kepolisian, TNI dan Medis. “Program ini kami selenggarakan, untuk membekali generasi muda yang merupakan harapan bangsa dan agama. Dengan harapan, generasi muda Desa Jeruk, paham dalam menghadapi pengaruh negatif,” ungkap Kades.
Ke depan, kegiatan ini menjadi agenda rutin. “Kegiatan akan dilakukan secara berkelanjutan, dan ini erat kaitannya dengan program pembinaan generasi muda,” katanya.
Pada kesempatan itu Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Jeruk, menyampaikan apresiasi kepada Pemdes Jeruk. “Ini kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama generasi muda. Terlebih, narkoba juga di haramkan oleh Agama, sambungnya.
Kepada awak media online lintas matra, salah satu peserta pelatihan mengatakan dirinya mendapatkan pengetahuan tentang penanggulangan dan dampak negative narkoba. “Kita menjadi tahu. Dampak yang diakibatkan narkoba,” ujarnya.
Tampak hadir pada kegiatan ini di antaranya Kepala Desa Jeruk, Bhabinkamtibmas Desa Jeruk, Babinsa Desa Jeruk, perangkat desa, Ulama’, pemuda dan pemudi Desa Jeruk.(Agung)