Relawan Lia Isthifama Sowan Ke Badru Tamam Anggota DPRD Fraksi PKB

LINTASMATRA.COM – SURABAYA. Di kediaman Badru Tamam, salah satu anggota DPRD Surabaya dari fraksi PKB, Jalan Girilaya Surabaya, Senin (30/09) malam didatangi banyak tamu.
Melansir pemberitaan potretjatimdaily.com, relawan dari Lia Istifhama, sowan ke tokoh PKB tersebut. Tentu, Cawali yang diusung mereka turut serta.
Lia, begitu akrab Lia Istifhama dipanggil, yang saat itu memakai baju casual terlihat sumringah bisa bertemu dengan tokoh PKB tersebut.
Setelah sebelumnya bertemu dengan Minun Latif, Rabu (04/08/2019) lalu, anggota dari fraksi PKB, nyatanya Lia tidak berhenti untuk memperluas komunikasi poltiiknya.
“Saya bersyukur bisa sowan dan sekaligus relawan yang turut serta juga diterima dengan baik oleh pak Tamam”.
Menurut Lia, “PKB memang patut diperhitungkan karena kental dengan basis Nahdliyin dan Nahdliyin di Surabaya sangat besar basis massanya”, tegasnya.
“Harapan saya dari pertemuan ini adalah memperkuat silaturahmi, seduluran dan bisa sekaligus mendapatkan tausiyah politik.
Semangat seduluran ini sebenarnya merupakan salah satu poin dalam nawa tirta”, terang Lia.

Badru Tamam selaku tuan rumah pun merespon positif pertemuan tersebut sebagai bentuk silaturahmi yang baik.
Bahkan relawan Lia Istifhama yang hadir bisa leluasa berdiskusi dengan gayeng, diantaranya, Abdurrahman.
Tokoh agama masyarakat madura surabaya ini menjelaskan perihal munculnya nama Lia dalam Pilwali Surabaya 2020 mendatang.
“Perlu diketahui, bahwa ning Lia ini bukan mencalonkan diri, melainkan beliau dicalonkan oleh para relawan”, kata Abdurrahman.
“Selama Pilgub 2018, Ning Lia ini benar-benar melayani relawan. Merespon japri di WhatsApp dan selalu ramah setiap kali bertemu relawan”, ujarnya.
Abdurrahman menambahkan, “Bukan hanya ketika Pilgub , dalam beberapa kesempatan memang Ning Lia ini menunjukkan kepeduliannya pada relawan”, ceritanya.
“Seperti kemarin, ada istri relawan keguguran namun memiliki kendala biaya.
Ning Lia membantu berkomunikasi dengan RSU Haji dan alhamdulillah pasien tersebut ditangani sangat baik oleh rumah sakir dan persoalan biaya sudah teratasi”, tutup Abdurrahman.
Hasil pantauan hadir mendampingi Lia dalam acara silaturahmi ini, koordinator relawan Surabaya Ceria, Darmanto, Koordinator Relawan Surabaya Berlian, Ferry, Koordinator Vespa Arek Suroboyo, Budi Santoso dan Koordinator Surabaya mulia. (Bunarto)