Lintasmatra.com. ( 11/03/2019 )
Pewarta | Anton Sujarwo
Editor | Armito
MALANG – ( LM.COM. ) ”
Dalam rangka memperingati HUT ke-67 YONARMED 1/ROKET KOSTRAD yang bertepatan pada tanggal 14 Februari 2019, mengadakan turnamen sepak bola AJUSTA CUP. Yang setiap tahunnya selalu diadakan.
Ajusta Cup tahun ini di ikuti 48 club dari kota Malang dan Pasuruan, yang diperebutkan Tropi Ajusta Cup, juga panitia menyediakan piagam dan hadiah uang total 10 juta,” juara 1 ( 5 juta ) juara 2 ( 2,5 juta ) juara 3 ( 1,5 juta ) dan juara 4 ( 750 ribu rupiah )
Gragal Football Clup ( GFC ) dari desa Ketindan, Lawang – Malang, menjadi catatan Clup lain yang tidak boleh diremehkan dengan beberapa kali bertanding tidak terkalahkan, sampai hari ini sudah masuk 32 besar.
Bapak Sampun sebagai official GFC mengungkapkan ke lintasmatra.com, bahwa kami ucapkan terimakasih banyak atas diadakannya turnamen ini dan kami sangat bersyukur bisa ikut serta dan bisa masuk 32 besar,
Untuk kedepannya kami berharap semoga acara turnamen seperti ini bisa di selenggarakan oleh instansi-instansi pemerintah lainnya, karena dengan diadakan turnamen seperti ini bisa memunculkan bibit-bibit baru yang berpotensi untuk wilayah Malang khususnya.” ( Anton )