DANRAMIL BESERTA JAJARAN FORPIMKA KEC SIDOARJO ADAKAN SAFARI RAMADHAN 1440 H
LINTASMATRA.COM – SIDOARJO. Danramil 0816/01 Sidoarjo Kodim 0816 Sidoarjo Kapten Inf Hutomo bersama unsur Forpimka dan MUI Kecamatan Sidoarjo melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Baitul Huda Desa Banjar Bendo Rt 05 Rw 03 Kecamatan Sidoarjo Jawa Timur dihadiri 100 orang jamaah. Rabu (8/5/19). Kegiatan Safari Ramadhan diawali dengan sholat isya dan sholat tarawih dilanjutkan sambutan selamat datang dari MUI Kecamatan Sidoarjo Ustadz Achmadi, Selanjutnya Forpimka Pungging yang diwakili Danramil 0816/01 Kapten Inf Hutomo dalam sambutannya ” menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Sidoarjo yang telah mensukseskan Pemilu tgl 17 April kemarin berjalan dengan aman dan perkembangan situasi terkini terkait banyak berita bohong harus kita selektif dalam mencermati berita yang beredar di masyarakat “, tandasnya.
Danramil kota juga mengajak agar semua elemen masyarakat bersatu dan meningkatkan kewaspadaan, untuk menciptakan suasana kondusif di wilayah. Tiga pilar harus terus bersinergi dalam mewujudkan kondusifitas Kamtibmas melalui peningkatan poskamling ” tegasnya. Suasana Ramadhan dan menjelang Perayaan Idul Fitri, biasanya tingkat kriminalitas mengalami peningkatan, semua harus peduli dan waspada, terutama ibu-ibu untuk sementara hindari memakai perhiasan yang mencolok, sehingga peluang dan kesempatan tindakan kriminalitas termasuk gendam dapat diminimalisir, pintanya.
Sementara Ketua MUI Kecamatan Sidoarjo Ustadz Ahmadi juga menegaskan” Mari kita tingkatkan Kualitas iman dan taqwa kita kepada Allah SWT berbuat baik untuk sesama banyak membaca kalam Allah Al Quran supaya kita mendapatkan Pahala ” pungkasnya. Sebelum acara berakhir, dilakukan penyerahan bingkisan kepada Takmir Masjid Baitul Huda oleh Forpimka dan MUI Kecamatan Sidoarjo. Tampak hadir sekcam Sidoarjo Drs. Sulistyono MM, Kapolsek Pungging AKP Sopyan SH, Ketua MUI Kecamatan Sidoarjo Ustad H. Acmadi , Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa Banjar Bendo Sertu Subani dan tokoh masyarakat lainnya.( Nuri/ES)