
LINTASMATRA.COM – DENPASAR Umat Muslim dari kalangan prajurit TNI dan PNS Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar-Bali berbaur dengan ribuan masyarakat Kota Denpasar mengikuti Sholat Idul Adha 1440 H/2019 M yang digelar di Lapangan Mako Lanal Denpasar-Bali Jalan Raya Sesetan 331 Denpasar Bali, Minggu (11/8). Imam sekaligus Khotib Ustadz H. Kusnadi Abdullah SHI.,M.Pdi. dalam uraian hikmah Idul Adha menyampaikan materi bertema “Jadikan Hikmah Idul Adha 1440 H/2019 M Sebagai Momentum Peningkatan Ketaqwaan dan Semangat Rela Berkorban Guna Mendukung Tugas Pokok TNI”. Selaras dengan tema tersebut, Ustadz Kusnadi menyampaikan bahwa saat ini peran prajurit TNI dalam membantu masyarakat sudah sangat jelas ditunjukkan, seperti halnya membantu masyarakat yang terkena musibah bencana alam atau kegiatan sosial lainnya.

Bahkan kehadiran prajurit TNI selalu berada pada barisan terdepan dalam membantu meringankan beban masyarakat. Usai melaksanakan sholat Idul Adha dilanjutkankan dengan penyerahan hewan kurban dari Lanal Denpasar yang diserahkan langsung oleh Komandan Lanal Denpasar-Bali Kolonel Laut (P) Henricus Prihantoko didampingi Ibu Ketua Jalasenastri Cabang 10 Lanal Denpasar Ny. Lina Henricus Prihantoko, kepada Ketua Panitia Pelaksanaan Kurban Mayor Laut (PM) Bondan Kejawan H. Turut hadir sekaligus mendampingi Danlanal, di antaranya Palaksa Lanal Denpasar-Bali Letkol Laut (P) Bambang Abdullah Basuki Rahmad, Pasintel, Kaakun dan para Perwira lainnya.