Dalam Sepekan Polres Pasuruan Ungkap 4 Pelaku Street Crime

0

LINTASMATRA.COM – PASURUAN BANGIL, Dalam konferensi pers yang dilaksanakan pada Senin (14/10/2019) siang, di dalam Mapolres Pasuruan, Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan SIK.SH.MH mengungkapkan bahwa Polres Pasuruan telah berhasil mengungkap empat pelaku kejahatan jalanan atau street crime yang meresahkan masyarakat di Pasuruan.

Dalam sepekan ini dari ke empat tersangka mayoritas mengaku kejahatan itu dilakukan atas desakan kebutuhan hidup.

Mendasar mereka bukan kebutuhan untuk mencukupi anak dan istri, tapi itu lebih kebutuhan untuk tradisi atau tren pemuda sekarang yang gaya ke kini-kinian.

AKBP Rofiq Ripto Himawan mengatakan, dari ke empatnya, rata-rata mengaku nekat melakukan curas, curat atau curanmor karena kebutuhan hidup. Mereka mencontohkan, ada salah satu tersangka yang mengaku melakukan curas itu karena hanya ingin membayar cicilan tungakan motor dll.

Dia sebenarnya belum mampu kredit motor, tapi karena kebutuhan gaya hidup di sekitar lingkungannya, akhirnya dia mengikutinya,” terangnya.

Besar pasak daripada tiang, Jadi tidak seimbang antara penghasilan dan pengeluaran Nah, dari situ, tersangka mulai kepikiran untuk melakukan kejahatan,”terangnya.

Pelaku ini sebelumnya sudah pernah dipenjara, atas kasus pencurian HP Nah, sekarang berbuat lagi dengan mencuri sepeda motor,” terangnya.

Pada akhirnya mereka mengungkapkan, hasil pencurian sepeda motor itu dijual untuk membayar angsuran.

Mereka mengakui ini sangat tragis dan memprihatinkan, Akan tetapi, saya tegaskan saya dan jajaran akan terus menyelesaikan kasus kejahatan jalanan akan tetap saya brantas habis. ( Mbon/Hans )

Leave A Reply

Your email address will not be published.